Bpkpnews.com – Seberapa banyak Anda mengetahu tentang kehidupan wanita Romawi kuno?
Dari hal menyusui hingga rezim kecantikan yang tidak biasa, wanita pada masa kekaisaran Romawi juga menghadapi tekanan yang sama dengan wanita masa kini.
Bagaimana kehidupan para istri kaisar Romawi? Apakah anak perempuan boleh sekolah? Dan bisakah para wanita menceraikan suaminya?
Penulis dan ahli klasik Annelise Freisenbruch membeberkan lima fakta mengejutkan tentang kehidupan para wanita di zaman Romawi kuno.
1. Payudara terbaik
Wanita Romawi kaya biasanya tidak menyusui anak mereka sendiri, tetapi mereka menyerahkannya kepada budak atau wanita bayaran, yang dibayar untuk menyusui.
Soranus, penulis abad kedua tentang ginekologi, menyatakan bahwa ASI dari budak yang baru beberapa hari melahirkan lebih disukai, dengan alasan ibu terlalu lelah untuk menyusu.
Dia tidak setuju dengan menyusui sesuai permintaan, dan merekomendasikan makanan padat seperti roti yang direndam dalam anggur harus diberikan setelah enam bulan.
Soranus juga menunjukkan kemungkinan mempekerjakan budak Yunani, sehingga bisa mengajarkan bahasa ibunya.
Namun, ini bertentangan dengan nasihat kebanyakan dokter dan filsuf Romawi.
Mereka menyarankan, ASI adalah yang terbaik, baik untuk kesehatan anak dan karakter mental.
Pengasuh bisa saja menularkan cacat karakter yang merendahkan kepada bayi yang disusuinya.
Wanita yang tidak menyusui anaknya sendiri dianggap sebagai ibu yang malas, sombong, dan tidak wajar hanya peduli pada kemungkinan rusaknya payudaranya.
2. Bertumbuh dewasa, gadis Romawi bermain dengan boneka Barbie versi mereka